Jumat, 30 Mei 2008

KOMPETISI BLOG




Liburan Segera tiba !!!



Untuk mengisi waktu liburmu, PT Telkom Kandatel Cirebon akan mengadakan Kompetisi Blog untuk pelajar/siswa, guru dan sekolah SMP, SMA dan setingkat. Momen ini juga diadakan sebagai peringatan 100 tahun kebangkitan nasional dan menyambut HUT RI yang ke-63

NAMA KEGIATAN
“Kompetisi 1000 Blog Tingkat Sekolah Menengah Se-Wilayah III Cirebon Dan Subang”

TEMA : “Mari Membuat Blog : Dalam rangka 100 tahun kebangkitan nasional dan 63 tahun kemerdekaan Indonesia serta mengisi waktu libur sekolah”

Pengen ikut??
Cara dan syaratnya gampang bangeeet..

Syarat :
1. Peserta adalah Siswa/Guru/Sekolah (SMP, SMA atau sederajat) di Kota/Kab Cirebon, Kab Majalengka, Kab Kuningan, Kab Indramayu & Kab Subang
2. Blog dibuat sejak tanggal 1-31 Juli 2008
3. Isi blog bebas, tetapi tidak boleh mengandung pornografi, kata-kata kasar, dan menimbulkan konflik SARA
4. Blog bisa dibuat dimana aja, bisa di http://www.blogspot.com/, http://www.wordpress.com/, http://www.kampungblog.com/, http://www.blogsome.com/, http://www.multiply.com/, atau yang lain

Cara daftarnya :
1. Kirimkan nama, sekolah, alamat lengkap, no tlp/hp, URL blog (alamat blog), dan kategori via email ke : dheea@telkom.co.id dgn cc : telkomcirebon@telkom.co.id atau via sms ke 0231-3388300 atau melalui sekolah masing-masing
* kategori : siswa, guru, sekolah
2. Pendaftaran dibuka sejak 22 Juni – 22 Juli 2008

Yang senengnya lagi, peserta lomba tidak dipungut biaya!!

Buruan ikut, hadiahnya menarik banget
* untuk Sekolah
Juara 1 : 1 LCD Projector + piagam
Juara 2 : 1 Laptop + piagam
Juara 3 : 1 Personal Computer + piagam

* untuk Guru
Juara 1 : uang tunai + Hp + piagam
Juara 2 : uang tunai + Hp + piagam
Juara 3 : uang tunai + Hp + piagam
Harapan 1 : uang tunai + piagam
Harapan 2 : uang tunai + piagam
Harapan 3 : uang tunai + piagam

* untuk Siswa
Juara 1 : uang tunai + Hp + piagam
Juara 2 : uang tunai + Hp + piagam
Juara 3 : uang tunai + Hp + piagam
Harapan 1 : uang tunai + piagam
Harapan 2 : uang tunai + piagam
Harapan 3 : uang tunai + piagam

Pengumuman pemenang tanggal 17 Agustus 2008 untuk kategori siswa dan guru serta akhir tahun untuk kategori sekolah di http://www.klikcirebon.com/.

Belum tau Blog????
Yuuk ikutan pelatihan
Waktu : tgl 23-26 Juni 2008 (untuk 5 gelombang)
Tempat :
Cirebon : SMK Informatika Al-Irsyad, SMK 1 Lemah Abang, SMK Islamic Center
Subang : SMK 1 Subang
Majalengka : SMA 1 Majalengka
Kuningan : SMK 1 Kuningan
Indramayu : SMK 1 Losarang

Dari sekolahmu, boleh mengirimkan maksimal 4 orang (buat info ini bisa ditanyain ma pihak sekolah).
Pendaftaran untuk pelatihan dari tanggal 16-21 Juni 2008 via email ke dheea@telkom.co.id dan cc ke telkomcirebon@telkom.co.id. Isinya Nama peserta, sekolah, alamat lengkap, no tlp/hp.
Yang ikut pelatihan itu, nantinya jadi duta sekolahnya dan diharapkan bisa menularkan ilmu yang diperoleh kepada yang lain


Apa aja sih yang dinilai?
1. Keaktifan menulis
- Jumlah frekuensi menulis di blog
- Orisinalitas karya
- Isi tulisan unik : lain dari yang lain

2. Kreativitas
- Jumlah pengunjung blog
- Desain : template, kesesuaian desain dengan tema
- Fasilitas lain : link pencarian, aplikasi tambahan, fasilitas download, dll

3. Popularitas
- Jaringan pertemanan / Links.

4. Kesesuaian tema
- Kesesuaian isi blog dengan tema


Yuuuk ikutan!!

15 komentar:

Saya dari Kuningan [SMK Yamsik Kuningan .red], sudah daftar untuk jadi Peserta Lomba.

Salam,
Adi Hamid

iya Pak...sy sudah terima

Silahkan mulai berkreasi sejak tanggal 1 Juli besok...

Saya Mahadi dari smk Informatika Al Irsyad Al Islamiyyah. Sudah jadi peserta belum???????

Maaf, bagaimana untuk melihat saya sudah terdaftar apa belum atau melihat siapa saja yang telah terdaftar sebagai peserta kompetisi blog ini.

Maaf,saya dari SMK Informatika Al Irsyad ,Mo tanya apakah saya sudah terdaftar atau belum?????

Wah sekarang tanggal 1 Juli, artinya posting pun dimulai :)


Oh iya saya mau tanya, dan pertanyaannya sama seperti "Mahadi" dan "My Share" :) kalo bisa Perserta Lomba yang sudah terdaftar tentunya di posting di Blog ini, biar kita semua tahu apa Blog kita sudah terdaftar atau belum dan siapa saja sih yang jadi pesertanya [berapa banyak, red].

Salam kenal,
Adi Hamid

oh kl mulainya sblm tgl 1 juli nggak boleh ya?
yaah :(

Pendaftaran kompetisi 1000 blog saya sudah di terima belum ya mas/mba? Mohon konfirmasinya dong..
http://speedy4speedup.blogspot.com

Saya dari Perum,,untuk melihat siapa saja yang sudah terdaftar jadi peserta lomba,,siapa saja ya??Trims

Pengumuman lomba blog kapan ya??????

la kok cuman cireboon ??

apakah harus pelanggan spidi jugak ?

kenapa ide2 promo yang kreatif di daerah ya ? karena pasarnya sempit ? kalo di kota besar kapasitas spidi dah terbatas kali ye....

salam

Wah udah tanggal 17 Agustus nih, Dirgahayu RI yang ke-63 buat semua panita lomba 1000 blog speedy. Merdeka!

apa saya sudah terdaftar di lomba blognya? saya khawatir udah lebih dari 17 agustus saya capek bagusin blog eh..... ternyata nggak terdaftar
siapa yg menang nehh...? apa saya menang?

tolong jelaskan serinci-rinci mungkin
dari juara ke-1 sampai seterusnya

tolong di balas di blog saya

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites